Skip to main content

Posts

Showing posts from 2013

Dampak Globalisasi Terhadap Ekonomi Indonesia

Dampak Globalisasi - Globalisasi ialah bebasnya keterkaitan sosial dan saling membutuhkan antar wilayah negara di dunia bahkan antar manusia sehingga semakin menyempitkan batas - batas antar Negara. Sedangkan menurut Achmad Suparman, globalisasi merupakan suatu proses menjadikan sesuatu (benda atau perilaku) sebagai ciri dari setiap individu di dunia ini tanpa dibatasi oleh wilayah. Maka dari itu timbul harapan kepada masyarakat dan pelaku industri yang harus siap menemui pengaruh yang terjadi dari globalisasi terutama pengaruh globalisasi pada ekonomi Indonesia.   Selengkapnya >>

Pengertian, Arti, dan Definisi Pasar

Berbagai barang dagangan segar, lontaran tawar menawar dan kemeriahan aktifitas para pedagang itulah beberapa situasi pasar secara umum yang kita jumpai sehari - hari. Lalu apa sebenarnya pengertian pasar ? Pasar adalah tempat bertemunya pembeli dan penjual untuk menjual dan membeli barang atau jasa. Lalu arti pasar adalah suatu tempat pada waktu tertentu para penjual dan pembeli dapat bertemu guna melakukan transaksi jual beli barang.    Sedangkan definisi pasar ialah sebagai serangkaian sistem (tidak hanya sebatas tempat) yang bisa mengatur kepentingan pihak pembeli terhadap kepentingan pihak penjual. Sistem tersebut sebagai aturan atas berbagai segmen, yakni semua pihak terkait seperti pembeli dan penjual, barang dagangan, serta peraturan tertulis maupun tidak tertulis yang disepakati. Terlibat juga peraturan pemerintah yang saling berhubungan, berinteraksi dan berkesinambungan antara satu dengan yang lainnya. Selengkapnya >>

Mengupas Tentang Kebijakan Moneter

Kebijakan moneter adalah mekanisme dalam mengelola ketersedian mata uang yang dilakukan oleh suatu negara yang memiliki kepentingan tertentu. Contoh tindakannya berupa kontrol inflasi, memutuskan tingkat suku bunga, bahkan yang berhubungan dengan sistem perbankan di negara tersebut. Sebenarnya semua sistem yang dilakukan ini bertujuan untuk tercapainya keseimbangan internal dan eksternal serta terpenuhinya tujuan ekonomi makro . Dalam keseimbangan internal terdapat beberapa poin penting seperti perkembangan ekonomi yang tinggi, terjaganya kondisi harga dan keadilan pembangunan secara keseluruhan wilayah. Sedangkan keseimbangan eksternal lebih dikenal dengan keseimbangan neraca pembayaran, Lalu ekonomi makro yang dimaksud yaitu keadaan yang kondusif dimana diukur dengan ketersediaan lapangan kerja, kestabilan harga dan keseimbangan neraca pembayaran internasional. Jadi kebijakan moneter sangat diperlukan ketika adanya masalah dalam kestabilan ekonomi sehingga hal ini disebut dengan tind...

Mengetahui Berbagai Macam Kebutuhan Manusia

Jika membahas tentang kebutuhan manusia, maka tak lepas dari kegiatan kita sehari-hari. Dan dengan makin berkembangnya peradaban, membuat daftar kebutuhan manusia semakin kompleks. Sebelum lebih jauh membicarankan topik kita kali ini ada baiknya kita mengenal dahulu pengertian kebutuhan. Jadi kebutuhan adalah keperluan yang ada secara naluriah terhadap benda maupun jasa guna keberlangsungan hidup.  Disadari atau tidak kebutuhan manusia bersifat tidak terbatas. Beberapa alasan mengapa tidak terbatas antara lain bertambahnya jumlah manusia, majunya peradapan manusia dan terakhir adalah kembali ke sifat manusia itu sendiri yang tidak pernah merasa puas. Kebutuhan manusia digolongkan menjadi beberapa kelompok bagian, yaitu : Selengkapnya >>

Pendapat Adam Smith Mengenai Ekonomi

Seorang ahli filsuf berkebangsaan Skotlandia ini mempunyai nama asli John Adam Smith atau lebih dikenal dengan nama Adam Smith. Buku pertama yang ia terbitkan berjudul, Theory of Moral Sentiments lalu Bukunya yang berjudul “An Inquiry into the Nature and Causes of the Wealth of Nations” yang kemudian disingkat “The Wealth of Nations” membuatnya mendapat gelar sebagai Bapak Ilmu Ekonomi dunia. Buku yang terbit tahun 1776 ini menerangkan sejarah laju industri dan ekonomi Eropa dan menjadi dasar tentang globalisasi yang erat hubungannya dengan kapitalisme. Pikiran utama The Wealth of Nations ialah globalisasi yang bergeliat menurut kondisi pasar dimana ia berpedoman bahwa dengan sendirinya dapat menghasilkan komoditi yang dibutuhkan masyarakat konsumen bnaik secara jumlah maupun kualitas produk. Dalam kasusnya ia melihat ketika stokproduk yang sedang menjadi tren justru menurun,maka secara otomatis harga produk tersebut yang beredar dipasaran akan terkoreksi  kemudian hal ini akan member...

Tentang Badan Penanaman Modal

Pada dasarnya roda ekonomi suatu negara bergantung pada investasi atau penanaman modal yang diperoleh dari dalam maupun luar negeri. Jika keadaan politik, keamanan dan ekonomi suatu negara dinilai cukup kondusif, maka itu akan menjadi daya tarik bagi calon investor. Karenanya biasanya pemerintah berupaya agar terciptanya peluang investasi yang dilakukan oleh para investor di Negara tersebut. Tentu saja bertujuan untuk  meningkatkan kesejahteraan ekonomi penduduknya. Agar kegiatan investasi ini sesuai dengan peraturan perundang-undangan, maka dibentuklah suatu lembaga yang disebut Badan Penanaman Modal oleh pemerintah. Lembaga menggantikan Panitia Teknis Penanaman Modal yang didirikan sebelumnya pada tahun 1968. Selengkapnya >>

Sekelumit Perilaku Dahlan Iskan, Pak Menteri BUMN

Apa yang terlintas ketika kita mencoba melihat sosok pemimpin yang saat ini menjabat sebagai menteri BUMN Indonesia? jika kita jeli, banyak sekali yang dapat kita petik dari sepak terjang professor 62 tahun ini. Kali ini kami akan coba rangkum perilaku beliau yang dilakukan menjelang akhir tahun 2013. Ada empat bagian, yaitu : 1.    Kereta Bogor-Sukabumi Aktif Kembali Setelah dilakukannya pengaktifan kereta Api Pangrango Bogor-Sukabumi mantan Dirut PLN ini yakin akan membantu masyarakat. Terlihat di hari perdananya saja kereta langsung dipadati penumpang. "Kemarin penuh, sampai banyak yang enggak dapat tempat. Mantan CEO Jawa Pos itu sebelumnya telah melakukan percobaan sendiri saat meninjau langsung rute tersebut, "Waktu itu saya kalau mau ke sana luar biasa susahnya, waktu saya ke Sukabumi saya merasakan sendiri," ujarnya. Lalu ia meninjau stasiun dan rel kereta disana, setelah dirasa masih memungkinkan ia perintahkan PT. KAI untuk membuka rute. Selama 3 minggu dari pe...

Maskapai NAM Air : Strategi Bisnis Sriwijaya

Maskapai NAM Air - Jika sebelumnya dalam pernyataan yang dilontarkan oleh Presien Direktur Sriwijaya Air, Chandra Lie yakin maskapai penerbangan anak usaha Sriwijaya Air NAM Air dapat terbang perdana pada 2 Oktober 2013 kemarin, namun pada kenyataannya belum dapat terealisasi. Hal itu disinyalir karena belum adanya izin AOC (Air Operator Certificate) dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Karena didalam prosedur AOC itu terdapat lima fase. Sedangkan NAM Air baru dapat mencapai fase keempat yaitu membuat manual atau membuat prosedur penggunaan pesawat, evaluasi dokumen prosedur pesawat, pengadaan pesawat dan pengujian fasilitas pesawat. Masih ada satu fase tersisa untuk mendapatkan izin yakni tahap uji coba pesawat dan demo evakuasi. Apabila NAM Air telah menyelasaikan kelima fase tersebut maka dapat dipastikan Kemenhub segera mengeluarkan izin AOC. Selengkapnya >>

Bursa Saham Twitter Berjaya

Bagi anda penggemar situs social media twitter, kali ini datang berita dari penjualan perdana twitter di lantai bursa saham. Jika melihat tren pasar saat ini memang sektor IT makin menggiurkan. Tak percaya? Silahkan saja simak ulasan lengkap bursa saham twitter berikut. Lembar saham berkode TWTR tersebut diawali dengan harga US$ 26 per lembar. Dengan harga itu Twitter dapat mengantongi jumlah dana samapi US$ 1,82 miliar atau Rp 18,2 triliun. Total sebanyak 70 juta lembar dikeluarkan oleh situs kicauan tersebut dan ada opsi akan ditambah 10,5 juta lembar saham dalam 30 hari kedepan. Jika dijumlahkan semua harga nilai IPO Twitter sebesar US$ 2,1 miliar atau setara dengan Rp 21 triliun. Selengkapnya >>

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Terkini

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia - Sebelumnya di periode Juli - September pertumbuhan ekonomi Indonesia turun 0,2% dari 5,8% ke 5,6% dibanding kuartal sebelumnya. Sementara itu disebabkan menurunnya harga komoditas dan permintaan pasar, terjadi penekanan pada sektor ekspor Indonesia. Ditambah permintaan domestik dipengaruhi melonjaknya harga bahan bakar minyak dan kenaikan suku bunga. Sempat terjadi aksi demo di beberapa daerah yang disebabkan kenaikan BBM ini. Efek dari ulah investor yang menarik dana segar mereka menjadikan Indonesia dan sebagian besar nagara berkembang lainnya dalam kondisi sulit. Faktor utama nya tak lain adalah banyak prediksi menyatakan bank sentral AS akan mengurangi program stimulus dan akan menaikan suku bunga lebih cepat dari yang diperkirakan. Dampak dari  penurunan permintaan domestik dan melemahnya ekspor pada kuartal ketiga tahun ini pertumbuhan ekonomi Indonesia berada di level terendah sejak empat tahun terakhir. Kecemasan terhadap menurunnya laju ...

Analisis Faktor Penyebab Krisis Ekonomi

Penyebab Krisis Ekonomi - Masih belum terlupakan bagaimana Indonesia mengalami situasi dan kondisi yang menegangkan saat kerusuhan tahun 1997. Ya ketika itu negara ini mengalami Krisis Ekonomi atau juga dikenal dengan “Krisis Asia”. Namun sebenarnya fakta menyebutkan krisis ekonomi pada saat itu juga melanda perekonomian global. Imbasnya tentu saja dihadapkan dengan menurunnya kualitas kesejahteraan rakyat.  Hal ini merupakan jelasnya keterkaitan hubungan antara sektor moneter dengan sektor riil. Patut disadari atau tidak segala kebijakan dan berbagai lembaga di bawahnya, sektor moneter hanyalah fasilitator bagi sektor riil. Lalu kita akan mencoba melakukan analisis tentang dampak krisis ekonomi di Indonesia. Selengkapnya >>

Imbas Kenaikan UMP Terhadap Perekonomian Indonesia

Kenaikan UMP - Saat rapat keputusan Upah Minimum Provinsi (UMP) Jakarta 2013, banyak pelaku bisnis yang kecewa. Jelas saja kenaikan dari Rp 1,5 juta menjadi Rp 2,2 dinilai sangat signifikan. Perwakilan dari pengusaha pun mengambil keputusan walk out dari ruang rapat Dewan Pengupahan. Namun bertentangan dengan situasi dinatas dewan Pengupahan menyetujui penentuan UMP 2014 adalah sebesar Rp 2,4 juta walaupun buruh tetap meradang sebab mereka meminta kenaikan upah menjadi Rp 3,7 juta. Lalu pengusaha berusaha menerima keputusan itu dan memohon buruh menyudahi demo - demo yang dilakukan. Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Suryo Bambang Sulisto mengatakan bahwa aksi mogok yang dilakukan buruh tersebut merugikan semua pihak. Hal ini berpengaruh pada iklim investasi. Menurutnya para pengusaha bisa saja pindah ke tempat yang lebih miring UMP-nya. Dia menambahkan jangan sampai para pengusaha merasa gerah dengan kondisi ini. Pernyataan tersebut disampaikan pada awal pekan ini...

Permasalahan di Sektor Ekonomi Indonesia

Sektor Ekonomi Indonesia - Menurut Presiden, dalam sistem ekonomi kapitalisme belum terdapat unsur keadilan. Maka dari itu dalam masa pemeritahannya beliau tidak menyerahkan sepenuhnya ekonomi ke mekanisme pasar. Kepala negara yang telah menjabat selama dua periode berturut - turut ini mengungkap bahwa beliau berkeyakinan kuat untuk tidak akan menyerahkan ekonomi sepenuhnya ke pasar. Menurutnya kondisi pasar belum terlalu bagus untuk menjalankan tugas berat tersebut. Dan dapat dilihat dimana pun contohnya ketika strategi itu diterapkan pasti menemui kegagalan. Pernyataan tersebut diutarakan saat bersilatuhrahmi dengan Pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia di Istana Bogor, Jawa Barat, Senin ( 4/11/2013 ).  Selengkapnya >>

Mengenal Lebih Jauh Sejarah Bank Indonesia

Sejarah Bank Indonesia - Tahukah kamu Bank Indonesia dulu disebut De Javasche Bank? Namun kini lebih dekenal dengan singkatan BI. Merupakan bank sentral Republik Indonesia. Tugas utama didirikannya Bank ini yaitu mencapai dan memelihara kestabilan nilai rupiah. Kestabilan disini mempunyai dua aspek, yakni  kestabilan nilai rupiah terhadap barang dan jasa dan juga kestabilan terhadap mata uang negara lain . Agar dapat mencapai tujuan diatas maka Bank Indonesia memiliki tiga tugas utama. Ketiga tugas tersebut adalah menetapkan dan melaksanakan kebijakan moneter, mengatur dan menjaga kelancaran sistem pembayaran terakhir mengatur dan mengawasi perbankan di Indonesia. Selain itu BI merupakan lembaga yang mempunyai hak untuk mengedarkan uang negara. Pemimpin bank sentral Indonesia ini adalah Dewan Gubernur. Dewan dipimpin oleh seorang Gubernur, diwakili oleh empat sampai tujuh Deputi Gubernur Senior. Lama masa jabatan Gubernur dan Deputi Gubernur maksimal lima tahun dan hanya dapat memegan...

Mengenal Sistem Ekonomi Sosialis

Sistem Ekonomi Sosialis - Sistem ekonomi ini sebenarnya tidak terlalu rumit. Poinnya adalah semua perekonomian merupakan hak bersama, namun tidak selalu menjadi hak bersama sepenuhnya. Semua dapat dijadikan hal individu asalkan boleh dimanfaatkan secara sosialis. Jika di Indonesia system ini lebih mirip dengan kebudayaan nenek moyang kita, yaitu gotong-royong. Sistem ekonomi sosialis terlahir karena menilai sistem ekonomi kapitalis tidak mencerminkan pembangunan ekonomi secara merata. Sistem ini bertolakbelakang dengan sistem ekonomi kapitalis dimana roda ekonomi dijalankan oleh mekanisme pasar. Di sistem ekonomi sosialis perekonomian negara dikendalikan sepenuhnya oleh pemerintahan. Selengkapnya >>

Mengenal Sistem Ekonomi Kapitalisme

Sejarah Sistem Ekonomi Kapitalisme Sejarah kapitalisme dimulai dari paham liberalisme yang berkembang pada tahun 1648. Hal ini ditandai dengan perjanjian Westphalia di Eropa yang mengakhiri perang tiga puluh tahun antara Katolik dan Protestan. Sistem ini menerangkan bahwa negara merdeka ialah berdasarkan kedaulatan rakyat serta menampik ppengaruh otoritas politik Gereja Katolik Roma beserta pemeimpinnya Paus. Sejak sistem ini diberlakukan negara menjadi pengendali utama kehidupan manusia, sementara geraja dan agama hanya sebatas perilaku di dalam gereja. Lalu paham rasionalisme semakin menjadikan sistem kapitalisme semakin kuat dimana ini berpendapat bahwa segala sesuatu jika diterangkan dengan rasional maka hal tersebut dapat dibuktikan secara komprehensif yang kemudia berkembangnya paham bahwa manusia sendirilah yang berhak mengatur hidupnya sehingga kebebasan dalam menganut kepercayaan, mengemukakan pendapat dan kebebasan hak milik sangat dijunjung tinggi. Berasal dari kebebasan hak...

Ulasan Prediksi Pertumbuhan Ekonomi Global

Pertumbuhan Ekonomi Global - “Dalam kuartal keempat tahun 2014 ekonomi Inggris akan tumbuh 1,3%” ungkap ICAEW yang merupakan Organisasi para akuntan di Inggris dan Wales. Hasil tersebut karena dalam laporan mereka dan pengamatan atas keyakinan dunia usaha menyiratkan tanda - tanda meningkatnya keyakinan. Dikatakan juga keyakinan bisnis berada pada level tertinggi tertinggi dalam kurun waktu 10 tahun terakhir serta bertambahnya optimisme terungkap dalam masa yang terpanjang. Dalam laporannya, ICAEW, juga menyebutkan pemulihan ekonomi terjadi di sektor bisnis dan konsumsi sementara perusahaan - perusahaan diperkirakan akan menikmati pertumbuhan ekspor serta investasi pada tahun mendatang.  Selengkapnya >>

Definisi Umum Ekonomi Manajemen

Ekonomi Manajemen - Terimakasih telah berkunjung ke blog kami yang sederhana ini. Beberapa saat yang lalu kami sempat tidak mengupdate artikel ekonomi di blog ini seperti biasanya. Dan kali ini kami akan mencoba tuliskan mengenai apa itu ekonomi manajemen. Adapun pengertian dari ekonomi manajemen secara umum adalah pengkombinasian antara teori ekonomi dan prakteknya sehingga dapat membantu berbagai pihak untuk menentukan keputusan yang akan diambil serta membuat perencanaan untuk masa yang akan datang. Dalam hal ini, sebagai contoh adalah pelaku bisnis yang tentunya akan sangat merasakan manfaat dari pemahaman tentang ekonomi manajemen karena akan dapat mengantisipasi dan memprediksi beberapa hal yang mungkin akan menjadi kendala dalam pergerakan ekonomi perusahaanya. Disamping itu, ekonomi manajemen juga akan mampu merangsang peningkatan skill dalam proses menganalisa setiap permasalahan ekonomi yang dihadapi, sehingga dapat segera menemukan solusi yang tepat. Singkatnya, ekonomi ma...

Daging Harga Rp.60 Ribu/Kg Diobral Oleh Tomy Winata

Saat ini penjualan daging murah yang dikelola oleh Artha Graha Peduli telah memasuki hari yang ke-12. Dan lagi - lagi Tomy Winata selaku pimpinan Artha Graha Peduli mengomando jajarannya agar menurunkan lagi harga daging yang sedang dijual. Dua minggu lalu harga daging yang mereka juga berada di harga Rp. 70 ribu per kilogramnya, dan beberapa hari lalu diturunkan pada harga Rp. 65 ribu per kilogramnya. Dan akhirnya kemarin harga daing sapi yang mereja jual kembali diturunkan lagi menjadi Rp. 60 ribu perkilogramnya. Taktik Tomy Winata yang melakukan penurunan harga daging berulang - ulang seperti itu bertujuan untuk merangsang pasar daging agar harga daing dapat berangsur turun di harga yang lebih murah agar lebih terjangkau oleh masyarakat. "Di H-7 menjelang Idul Fitri kami sengaja kembali menurunkan harga daging sapi di Rp. 60 ribu per kilogramnya dengan harapan agar lebih banyak masyarakat yang bisa membeli daging dengan harga lebih murah sekaligus merangsang harga pasaran supay...

Pemudik Lebaran Tahun 2013 Minati Mobil Lelang

Salah satu cara pemudik di saat menjelang lebaran adalah membeli mobil melalui pelelangan mobil. Hal ini dilakukan untuk mendapatkan sarana transportasi yang memadai dengan harga terjangkau. Maka dari itu, pada saat Ramadhan, memang lelang mobil sangat kebanjiran peminat. “Iya benar. Dalam Minggu-minggu ini, peserta lelang lebih banyak” ucap Biem Hadiedy dari JBA Indonesia pada beberapa hari yang lalu Orang yang mempunyai nama panggilan Biem itu bersama dengan Presiden Direktur JBA Indonesia Shioyama Kazuhiro di suatu kesempatan buka puasa bersama pemain biola tenar Cecillia Young dan sekitar 200 anak jalanan, beserta yatim piatu menjelaskan, dua Minggu yang lalu, dirinya dan tim berhasil melepas 300 unit mobil dalam lelang yang diadakan di Jakarta dan Pekanbaru. “Kebanyakan mobil yang diminati masyarakat adalah mobil untuk keluarga,” tambah Biem. Meskipun mobil - mobil tersebut adalah mobil - mobil bekas pakai yang pembayarannya atau cicilannya tidak lancar, pihak JBA Indonesia, aku...

Astra Raup Laba Rp. 8,8 Triliun Pada Semester I Tahun 2013

Anak perusahaan PT. Astra International, Tbk dan PT. Astra International, Tbk sendiri mendapatkan laba resik diangka Rp. 8,8 triliun saat semester I-2013. Laba PT. Astra International, Tbk turun 9% dari pendapatan semester I-2012 yang saat itu berada di angka Rp.9,7 triliun. Laba bersih di setiap saham turun 9 persen menjadi Rp. 218 per saham. PT. Astra International, Tbk dan anak perusahaannya memberi informasi bahwa adanya sedikit penurunan kinerja sepanjang semester I-2013 dibandingkan semester I-2012. Melalui peluncurannya dikatakan bahwa pendapatan bersih Astra saat ini selama 6 bulan di tahun 2013 adalah Rp 94,3 triliun. Pendapatan bersih ini mengalami penurunan 2 persen dibanding periode 2012 yang mencapai Rp 95,9 triliun. Menurut Presiden Direktur PT. Astra International, Tbk, Prijono Sugiarto, ada beberapa faktor yang diperkirakan masih akan memengaruhi kinerja usaha pada semester II tahun 2013. Faktor yang dimaksud adalah peningkatan kompetisi pada pasar mo...

Omzet Parsel Menurun, Pedagang Mengeluh

Beberapa pedagang parsel di arena Pekan Baru mengeluhkan omzet yang di dapat dari penjualan parsel tahun ini. Mereka mengeluh dikarenakan omzet tahun ini mengalami penurunan dibandingkan dengan omzet parsel tahun lalu. Lebih detil lagi, menurut beberapa pedagang parsel omzet mereka tahun ini turun hingga 30% dibanding tahun lalu. "Penjualan parsel kita tahun ini sebagian besar hanya pelanggan lama saja, seperti beberapa kalangan pemerintah, dan beberapa perusahaan swasta di Riau," Ungkap Wati sebagai salah satu pedagang "Parsel Bunda" di Jalan Tuanku Tambusai, Pekanbaru ketika ditemui hari Rabu kemarin. Hal tersebut menunjukkan bahwa pembeli yang memesan parsel hanya dari kalangan bukan perseorangan, sedangkan pembelian parsel dari kalangan pribadi nyaris menurun dengan drastis. "Biasanya tanggal 17 Ramadhan itu mulai banyak terjual, tapi tahun ini agak sulit terjual," tutur Wati yang memang sudah bergelut di dunia bisnis parsel sejak 6 tahun lalu sekali...

Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dollar Kembali Melemah

Nilai Tukar Rupiah ke Dollar saat ini menjadi sorotan bagi masyarakat dan para pakar ekonom i. Kelemahan nilai tukar rupiah pada dolar Amerika Serikat dinilai saat ini dapat menahan laju perkembangan ekonomi nasional, hal ini dikarenakan tingginya ongkos yang perlu dikeluarkan untuk kepentingan impor bahan mentah menjelang bulan Ramadhan. Beberapa orang di Ekonomi Asia Pasifik Economic & Market Analysis, City Research Helmi Arman di dalam risetnya yang dipublikasikan pada hari ini, selasa (30/7/2013) menjelaskan bahwa meningkatnya Cost dari impor dapat beresiko negatif pada perkembangan ekonomi dewasa ini. Perihal ini dikarenakan beberapa besar bahan baku untuk rata - rata industri di Indonesia dipenuhi dari impor, layaknya halnya seperti bahan bakar serta bahan industri non-bahan bakar. Salah satu efek dari perlemahan rupiah yakni makin ketatnya peraturan kartu kredit. Sebagaimana telah diketahui, perkembangan kredit akan tunjukkan perlambatan ekonomi, menyusul berlangsungya kontr...

PLN Gratiskan Penambahan Daya Dan Biaya Penyambungan

Pelanggan listrik PLN di seluruh Indonesia saat ini bisa sedikit tersenyum, karena PLN memberikan keuntungan, salah satu keuntungan tersebut adalah PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) memberikan gratis biaya penyambungan dan memberikan tambah layanan daya listrik. Bambang Dwiyanto seorang Manager Senior Komunikasi Korporat Bambang Dwiyanto mengatakan layanan ini memang gratis diberikan kepada pelanggan yang menggunakan daya 450 VA, 900 VA, 1.300 VA, dan 2.200 VA, masing - masing dari mereka akan diberi kesempatan untuk menambah daya listriknya mulai dari 1.300 VA sampai dengan 3.500 VA. "Layanan penambah daya ini gratis BP atau Biaya Penyambungan. Ini berlaku sampai 31 Agustus 2013," kata Bambang di keterangan tertulisnya, Jakarta, Senin kemarin. Bambang menjelaskan bahwa penambahan layanan daya gratis Biaya Penyambungan Ini diberikan untuk pelanggan listrik pascabayar dan listrik pintar atau prabayar. Khusus untuk pelanggan listrik pintar (prabayar) pelanggan juga diberi dua...

Calon Investor Bank Mutiara Jalani Uji Tuntas

Dua calon investor akan mengikuti tahap uji tuntas atau dua dilligence dalam proses penjualan saham PT . Bank Mutiara,Tbk. Dari hasil penilaian dan prakualifikasi sebelumnya, mereka dinilai memenuhi persyaratan administratif. Demikian penjelasan sekretaris perusahaan lembaga penjamin simpanan Samsul Adi Nugroho di Jakarta. “Masa pendaftaran calon investor telah ditutup pada 1 juli 2013” kata Adi. Ada enam calon investor yang menyatakan minat untuk membeli seluruh saham bank yang sebelumnya bernama Bank Century itu. Namun, hanya lima calon yang mendaftar dengan memasukkan dokumen sesuai persyaratan.  Dari lima calon investor itu, hanya dua calon investor lolos penilaian dan prakualifikasi yang dilakukan LPS. Ketua dewan Komisioner LPS C. Heru Budiargo menjelaskan, tahapan yang selanjutnya harus ditempuh oleh dua investor itu adalah uji tuntas. “Kami berharap bank Mutiara bisa terjual tahun ini dengan harga minimal Rp. 6,7 Trilliun” , kata Heru. Undang undang Noer 24 tahun 2004 tent...

Aturan Baru Bank Indonesia Berpotensi Menurunkan Minat Konsumen

Aturan Baru Bank Indonesia tentang kredit pemilikan rumahdan kredit pemilkan apartemen akan menyurutkan minat konsumen untuk mengajukan kredit berikutnya. Bagi bank yang fokus pada kredit rumah pertama kondisi ini tak berdampak signifikan. “BRI fokus pada pembeli rumah pertama, terutama di 14 kota besar di Indonesia,” kata sekretaris perusahaan BRI Muhamad Ali di Jakarta. Perubahan Aturan rasio edit yang diberikan kepada nasabah terhadap harga rumah ( loan to value ) akan berdampak terhadap penambahan uang muka kredit rumah. Dengan LTV 70 persen, misalnya, konsumen harus menyediakan uang muka 30 persen dari harga rumah. Dari sisi manajemen risiko, menurut Ali, cukup baik karena besaran dana yang harus disediakan konsumen untuk uang muka menjadi lebih besar. Executive Vice presiden Konsumer BNI Diah Hindraswarini mengatakan, pengaruh aturan yang akan diberlakukan mulai 1 September 2013 itu memang ada bagi bisnis bank. “Akan tetapi bagi BI, tidak akan mengganggu strategi pengembagan KPR...

Benarkah Daging Sapi Impor Asal Australia Memicu Kanker?

Isu yang belakangan ini muncul mengenai daging sapi impor yang berasal dari Australia yang dikabarkan mengandung sejenis hormon penggemuk yang memiliki efek samping menimbulkan kanker pada manusia akan diteliti lebih jauh oleh Kementrian Pertanian (Kementan). Kementan sendiri telah menyatakan akan secara langsung mengadakan penelitian di laboratorium. Suswono selaku Menteri Pertanian di saat kunjungannya ke Pasar Angso Duo, Jambi di hari Sabtu kemaren menghimbau agar berbagai pihak tidak menyebarkan isu negatif yang dapat meresahkan warga terkait dengan adanya isu daging sapi yang diimpor bulog tersebut dapat membawa penyakit. "Hal ini akan diteliti lebih jauh. Memang kita harus berhati - hati untuk menyatakan benar atau tidaknya isu bahwa daging tersebut menyebabkan penyakit. Pihak kami sendiri akan meneliti lebih dalam dan tidak akan gegagah dalam membuat pernyataan. Karena kita memiliki beberapa ahli untuk meneliti mengenai hal ini," kata beliau. YLKI (Yayasan Lembaga Kons...

Delapan Pasar Tradisional di Jember Terancam Bangkrut

Kondisi delapan pasar tradisional di Jember sungguh memprihatinkan. Menurut catatan Dinas Pasar Pemkab Jember, setidaknya ada delapan pasar tradisional yang terancam gulung tikar. Secara perlahan, jumlah pedagang di delapan pasar tersebut terus berkurang.  Bahkan, ada pasar tradisional yang hanya dihuni seorang pedagang. Delapan Pasar tersebut meliputi Pasar Tegal Boto di Jalan Nias. Hanya tinggal seorang pedagang yang tetap eksisi di pasar itu. Kemudian, Pasar tegalboto; Pasar Sukorejo; Pasar Tegal Besar: Pasar Petung, Kecamatan Bangsalsari; Pasar Sukosari, Kecamatan Sukowono; Pasar Menampu, Kecamatan Gumukmas; Pasar Patrang; dan Pasar Bungur Kecamatan Patrang. Menurut Kepala Dinas Pasar Jember Hasi Madani, jumlah pedagang di delapan pasar tradisional tersebut menurun tajam. “Di Pasar Tegalboto, hanya tinggal satu pedagang,” Ungkap Hasi. Itu sungguh memprihatinkan. Sebab, Pasar tradisional sebelumnya menjadi pusat perdagangan warga sekitar. Mantan kepala dinas pendidikan itu mena...

Pemkot Surabaya Siapkan Anggaran Rp. 233 Miliar Untuk Bangun Sekolah

Pengembangan kota pertumbuhan infrastruktur. Di antaranya, penambahan gedung sekolah. Pada tahun depan, Pemkot Surabaya membangun 18 sekolah baru. Sebab ada kecamatan yang belum memiliki sekolah negeri seperti SMP. Kabid pendidikan dasar Dispendik Surabaya Eko Prasetyo Ningsih mengatakan, ada delapan SMP yang rencananya dibangun pemkot pada 2013. Sekolah baru itu akan dibangun di Gunung Anyar, Kedung Cowek, dan Bangkingan. “Di beberapa wilayah itu belum ada SMP. Apalagi di Gunung Anyar belum ada SMP negeri sama sekali,” Jelas Eko. Eko menjelaskan jumlah lulusan SD tiap tahun sekitar 52 ribu orang. Sedangkan jumlah SD negeri 430 unit. Jumlah SDN itu itu tak sebanding dengan SMP negeri. Sebab di kota ini hanya ada 52 SMP Negeri. Tiap tahun pemkot berupaya menambah SMP baru. Tetapi, rencana itu kerap terganjal kendala. Salah satunya, pembebasan lahan. “Untuk delapan SMP baru nanti, lahannya sudah siap,” jelasnya. Tahun ini pemkot tidak membangun sekolah karena mengupayakan pembebasan laha...

XL Akan Akuisisi Axis

Operator seluler XL Axiata, TBK mengatakan bahwa ia telah mendapatkan izin prinsip dari Kemkominfo atau Kementrian Komunikasi dan informatika. Prinsip tersebut adalah untuk mengakuisisi operator seluler PT. Axis Telekom Indonesia (Axis). Namun XL masih belum mendapatkan izin dari BEI dan BKPM. Hasnul Suhaimi seorang direktur XL mengatakan bahwa PT Axiata TBK sangat berharap dan berapresiasi pada keluarnya surat izin prinsip dari Kemkominfo untuk bisa mengakuisisi Axis. XL juga sudah mengirimkan surat pada Kemkominfo untuk hal ini.  “Suratnya sudah diterima sama pak Tifatul pada tanggal 26 Juli 2013 soal izin prinsip akuisisi Axis. Tapi kami tidak bisa mengatakan soal harga penawaran dari kami, sebab masih panjang perjalanan kami,” Kata dia di acara buka bersama (buber) media, kantor XL, Jumat kemarin. Dia menegaskan kembali bahwa pihaknya tidak dapat mengatakan nilai akuisisinya dikarenakan proses negosiasi masih berlangsung. Hasul juga mengatakan, jika negosiasi ini bisa berjalan...

Ribuan Proyek BUMN Dievaluasi Terkait Melemahnya Perekonomian Global

Dahlan Iskan selaku menteri BUMN melakukan evaluasi terhadap beberapa proyek yang berada dalam naungan BUMN pada semester kedua tahun 2013 ini. Dilakukannya evaluasi ini terkait dengan kondisi melemahnya status perekonomian global. Saat ditemui di kantornya tadi malam, Dahlan mengatakan bahwa hal yang termasuk akan dievaluasi adalah capital expenditure atau besarnya belanja modal. Dan untuk tahun 2013 ini saja belanja modal BUMN sudah mencapai angka Rp. 260 triliun, sehingga hal ini perlu dijaga ketat agar investasi di dalam negeri tidak anjlok mengingat buruknya iklim ekonomi global. Sesuai dengan yang beliau sampaikan bahwa BUMN mempunyai proyek yang jumlahnya mencapai ribuan, sehingga memang sangat perlu diadakan evaluasi untuk mengetahui proyek yang mana yang masih boleh terus dijalankan dan mana yang harus ditunda untuk mengantisipasi memburuknya perekonomian global. Dahlan Islan juga mengatakan "Seluruh proyek-proyek BUMN pada umumnya sedang terlaksana, karena di semester II...

Samsung Electronics Pecahkan Rekor Perolehan Laba

Samsung Electronics yang merupakan sebuah perusahaan elektronik raksasa yang berada di Korea Selatan itu telah mengumumkan perolehan Laba Bersih untuk kuartal kedua tahun 2013 ini yang ternyata naik mencapai 49,7%. Lonjakan laba ini merupakan rekor tertinggi yang berhasil dibuat oleh Samsung memecahkan rekor tertinggi sebelumnya yang juga oleh Samsung Electronics. Seperti yang dilaporkan oleh Samsung bahwa hasil record periode April hingga Juni 2013 Samsung berhasil memperoleh Laba senilai 7,77 Triliun Won atau sekitar USD 6,96 miliar. Jika dikonversi dalam rupiah maka senilai Rp. 69,6 Triliun). Sedangkan periode rekor sebelumnya tercatat laba senilai 5,19 triliun Won. Melonjaknya laba bersih yang diperoleh Samsung tersebut disebabkan karena tingginya angka penjualan beberapa produk unggulan Samsung. Yang termasuk dalam produk unggulan Samsung yang melonjak sangat tinggi adalah Smartphone Samsung Galaxy S.  Selain laba penjualan, laba operasional Samsung juga mengalami peningkatan ...

Situs Blibli.Com Galang Dana Bersama Yayasan Dompet Dhuafa

Blibli adalah perusahaan e-commerce melakukan penggalangan dana di bulan suci Ramadhan. Blibli Mengajak Dompet Duafa untuk berkecimpung dalam penggalangan dananya. Acara ini dilaksanakan pada tanggal 8 – 13 Juli 2013. Sistimnya, Setiap Transaksi yang ada di Blibli akan otomatis terpotong sebesar 1000 Rupiah untuk amal penggalangan dana. Tidak ada minimal transaksi dalam penggalangan dana ini, betapapun transaksinya akan disumbangan Rp. 1000,- "Berapa saja transaksinya, baik itu kecil maupun besar, harga yang tercantum sudah termasuk dana yang akan dijadikan sumbangan," kata CEO Blibli.com, Kusumo Martanto di Hotel Kepinski, kamis kemarin di Jakarta.  Martono juga menambahkan bahwa pihaknya sangat setuju dengan program yang saat ini diajukan oleh Yayasan Dompet Dhuafa. Ia berharap kerja sama dengan yayasan ini bisa diteruskan sehingga bisa menambahkan amal dan Ibadah kita.. Beberapa rencana untuk pengeluaran ini juga telah di ungkapkan.  "Sumber dana ini untuk pelatihan ...

Rp. 1,1 Triliun Diserap Antam Untuk Belanja Modal

PT. Aneka Tambang Tbk ( Antam ) telah menggunakan dana belanja modal sebesar Rp. 1,1 triliun pada semester I tahun 2013, hal ini sudah memakan 18,48 % dari total alokasi dana di tahun ini yang besarnya mencapai Rp. 5,95 triliun. 76 persen dari belanja modal atau Capital expenditur/capex akan dipakai untuk pengembangan, 16 persennya untuk investasi rutin, dan sisanya akan ditangguhkan terkait dengan kegiatan eksplorasi yang diungkapkan oleh Antam Tato Miraza, Direktur Utama PT Aneka Tambang, Tbk. “Realisasi capex semester I-2013 merefleksikan fase Perusahaan yang dalam kondisi tengah mengalami pertumbuhan. Kami memiliki komitmen kuat untuk tetap bertumbuh dengan tetap memperhatikan prinsip prudent dalam merealisasikan proyek-proyek pengembangan yang bersifat hilir dan melakukan kegiatan eksplorasi untuk meningkatkan nilai pemegang saham di tengah kondisi harga komoditas sekarang ini yang sedang bergejolak tidak baik,” tandasnya pada kamis kemarin saat acara keterbukaan informasi. Kegia...